Friday, 9 December 2011

Masih Ingat ‘kan Ya? 0511

Masih Ingat ‘kan Ya?  0511


Berjenis Transmitting Antenna untuk 160 m

Kalau Multee Antenna yang diulas di edisi lalu lebih cocok disebut sebagai General Purpose Antenna (antena serbaguna), maka di edisi ini akan diulas tentang Antenna   yang khusus direka dan dinaikin untuk keperluan Transmit (TX Antenna), walau 99,99% TX antenna tentunya juga bisa dipakai untuk RX. Seperti biasanya, dalam hal ini perangkum ‘ngga’ bakalan reinventing the wheel (!), jadi kita rujuk aja berjenis antenna yang akhir-akhir ini (sejak demam top-band mulai mewabah di INA) disebut-sebut pada postings dan kutipan korepondensi OM Yo, YC0LOW, sang jawara — di milist orari---news.

Gerry Hohn, VE6LB, di artikel “The Myths of Low-Band DX-ing”' di majalah CQ Feb- ruari ‘94 (seperti dikutip OM Jo YC0LOW pada posting tgl. 18/03/2006) menye- butkan: Antena   transmit (dengan kawat/ tubing) berpolarisasi vertikal, dengan gro- und yang baik, akan memberikan kejutan dan hasil baik. Polarisasi vertikal akan memberi sudut pancar radiasi yang ren- dah, sehingga path---loss ke stasiun DX menjadi lebih sedikit (walau pun) tipe an- tena seperti ini bukanlah pilihan untuk bekerja dalam jarak dekat.


Bob YB5AQB:  Kalau lagi di Jakarta ‘nge- bentang wire vertical sepanjang lebih dari 40 m, yang dibentang dari jendela balcon lantai 22 Aston   Hotel, ‘nglèwèr ke bawah seperti pancingan ikan (posting OM Dudy YB0DPO 24/11/2005), sedang di home basenya di Batam  ia menggunakan ante- na inverted-L sepanjang 42 m. Sisi   verti- kalnya 20 meter di atas permukaan ta- nah, sisanya membentang horizontal (posting OM Jo YC0LOW 03/02/2006).

YC0LOW::: Antena   transmit adalah sloper dipole ½λ dengan ketinggian antara 15 m s/d 50 m di atas permukaan tanah. Feed point berada sekitar 30 m DPT, dengan feederline berupa parallel-wire 450 Ohm (posting OM Jo YC0LOW 28/01/2006) YE1ZAT (Club Station  ORLOK Bekasi)::: Inverted-V dengan feedpoint setinggi 30 m (korespondensi OM Heri, YB1KAR le- wat japri dengan OM Jo, YC0LOW,
10/02/2006)

Budi YB2UJY, menggunakan Trap-Dipole dengan panjang kawat sekitar 40 m, ke- tinggian feedpoint 17 m DPT dalam for- masi inverted-V. Antenna ini dapat juga digunakan di band 20 m (posting OM Jo YC0LOW 10/04/2006).

Sesuai   sikon di tempat Anda, silakan pilih antenna macam mana yang kira-kira ba- kal paling affordable (terjangkau) untuk Anda naikin.


Mengakhiri orèk-orèkan kali ini, karena satu gambar lebih informatip ketimbang seribu kata, perangkum coba memindah- kan beberapa dari blah-blah-blah di atas ke dalam bentuk gambar, seperti corat- coret di kolom sebelah.

Di   edisi depan akan kita tengok RX antenna yang dipakai para Top-bander kita, so until then... CU es 73

No comments:

Post a Comment